Sumateratoday.com- Eera teknologi yang semakin berkembang. Quantum dot muncul sebagai material revolusioner yang menjanjikan peningkatan kualitas tampilan untuk beragam perangkat, mulai dari TV, monitor, hingga alat kesehatan dan sel surya.
Terobosan ini bukan hanya soal meningkatkan kualitas gambar, tetapi juga tentang bagaimana inovasi material dapat membawa dampak signifikan bagi kesehatan dan lingkungan.
Pada tahun 2024, Samsung Electronics mengukir sejarah dengan mengembangkan material quantum dot bebas kadmium pertama di dunia dan sukses mengaplikasikannya dalam produk TV SUHD mereka.
Keberhasilan ini menandai puncak perjalanan panjang penelitian dan inovasi yang telah dimulai sejak awal milenium.
Quantum Dot: Inovasi Display Generasi Baru
Quantum dot merupakan partikel semikonduktor dengan ukuran nano, yang secara mikroskopis ribuan kali lebih tipis daripada sehelai rambut manusia.
Keistimewaan fisik dari quantum dot ini terletak pada kemampuannya menghasilkan spektrum warna yang sangat luas dan mendekati warna asli yang dilihat mata manusia.
Teknologi ini memungkinkan setiap piksel pada layar untuk menyesuaikan keseimbangan cahaya secara independen, menghasilkan kecerahan yang merata dan warna yang konsisten dari berbagai sudut pandang. Selain itu, pemanfaatan quantum dot dapat mengurangi paparan blue light, sehingga menciptakan pengalaman menonton yang lebih nyaman dan ramah bagi kesehatan mata.
Meningkatkan Standar Kualitas Gambar
Penerapan quantum dot dalam perangkat display telah membawa terobosan signifikan dalam hal akurasi dan intensitas warna.
Kunci utama untuk mendapatkan kualitas gambar terbaik adalah pada kandungan quantum dot dalam film yang digunakan.
Secara teknis, film quantum dot harus mengandung minimal 3.000 bagian per juta (ppm) material untuk memastikan tampilan yang tajam dan warna yang hidup.
Samsung, melalui teknologi QLED yang mereka kenalkan sejak 2017, telah berhasil menghilangkan kebutuhan akan lapisan fosfor terpisah.
Dengan demikian, efisiensi cahaya dan energi meningkat, menghasilkan warna yang lebih tajam dan detail gambar yang lebih baik.
Dalam varian lanjutan seperti Quantum Dot OLED (QD-OLED), integrasi lapisan transistor film tipis (TFT) dengan film quantum dot memungkinkan setiap piksel untuk memancarkan cahaya sendiri
. Kombinasi ini bukan hanya meningkatkan kualitas gambar, tetapi juga memberikan daya tahan layar yang lebih tinggi, mengurangi risiko burn-in yang kerap terjadi pada layar OLED konvensional.