SUMATERATODAY.COM– Sebagai dukungan terhadap percepatan penggunaan motor listrik (molis) di Indonesia, Pertamina menghadirkan berbagai inovasi dalam menyediakan infrastruktur kendaraan listrik.
Sejumlah inovasi dihadirkan dalam Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2023 yang berlangsung dari 17-21 Mei 2023 di JIExpo Kemayoran, Jakarta.
Vice President Corporate Communication Pertamina Fadjar Djoko Santoso mengatakan Pertamina terus mendukung percepatan ekosistem kendaraan listrik di Indonesia sejalan dengan roadmap transisi energi yang dijalankan perusahaan.