SUMATERATODAY.COM- Walikota Batam H. Muhammad Rudi membuka secara resmi Expo Ramadhan Kemenag Kepri 2022 yang dipusatkan di bilangan Wellcome To Batam, Sabtu, 9 April 2022. Kegiatan diselenggarakan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan. Hadir pada saat pembukaan expo Kepala Kanwil Kemenag Kepri, Ketua DWP Kemenag Kepri, anggota DPRD Batam, perwakilan Polresta Batam, perwakilan GP. Anshor, perwakilan MUI, Kepala Kemenag Kabupaten/ Kota se Kepri dan pejabat administrator dilingkungan Kanwil Kemenag Kepri.
Dalam laporannya, Kepala Bidang Bimas Islam selaku panitia penyelenggara, H. Edi Batara mengatakan lebih dari 50 peserta berpartisipasi dalam kegiatan yang dilaksanakan selama 10 hari tersebut. Kegiatan akan dilaksanakan 8 – 18 April 2022. Sejumlah peserta yang telah mengisi boots masing-masing antara lain Baitul Maal Hidayatullah, Lembaga Amil Zakat Batam, LAZNAS Dewan Dakwah, Yatim Mandiri, Yakesma, DSNI Amanah, Lazismu, Baznas Kepri, Dompet Dhuafa, Hanaal Wisata Travel, Samira Travel, KKM Kota Batam, DT Peduli, Jagoan Bakso, Kedai Sabu Batam, LMI LAZ Nasional, ITAEWON K-BOBA, Rekening Ummah, Barelang Platinum dan DWP Kanwil Kemenag Kepri.
Kegiatan yang mengusung tema transformasi layanan umat akan dimeriahkan oleh berbagai kegiatan antara lain lomba fashion show anak, lomba berpantun, hadroh, pidato dan lain-lain.
Dalam kesempatan yang sama, Kakanwil Kemenag Kepri H. Mahbub Daryanto dalam sambutannya mengatakan kegiatan dimaksudkan untuk mengoptimalkan peran UMKM. UMKM didorong untuk memiliki sertifikat halal guna memaksimalkan potensi yang dimiliki.
“Kita mendukung kebijakan pemerintah dalam melakukan sertifikasi halal terhadap 10 juta UMKM dimana Kepulauan Riau mendapatkan jatah 100 ribu sertifikasi,” kata Kakanwil.
Dalam expo Kanwil Kemenag Kepri juga menghadirkan Bus Tanjak Corner untuk membantu masyarakat mendapatkan layanan keagamaan dengan 33 jenis layanan secara gratis.